Resep Seblak Kuah Kerupuk Basah
Resep Seblak Kuah Kerupuk Basah, Selamat pagi bunda,
selamat beraktifitas dan salam sehat selalu, pada postingan kali ini kami akan
memberikan resep rahasia yang tentunya untuk bunda semua secara gratis, resep cara
membuat seblak kuah kerupuk basah dan tentunya resep berikut ini wajib bunda
coba dirumah, disamping terjaga kebersihannya jika bunda membuatnya sendiri
tentu juga menghemat biaya dari pada bunda harus membelinya, nah untuk lebih
lengkapnya silahkan bunda lihat resep selengkapnya berikut ini:
- 7 lembar daun caisim/sawi hijau
- 5 butir bakso sapi
- 1 butir telur
- Secukupnya air
- Secukupnya garam dan gula
Bumbu yang dihaluskan
- 2 ruas kencur
- 2 butir bawang merah
- 1 butir bawang putih
- 5 buah cabe rawit merah (sesuai selera pedas)
- 3 buah cabe keriting merah
Kunjungi terkait:Resep berkedel Padang Resep Soto Ceker
Cara Membuat :
Langkah 1
- Pertama, rendam dulu kerupuk dengan air biasa (kira-kira 30 menit) biar pas dimasak cepat lembek dan ga keras, lalu potong2 daun caisim dan bakso sapi sesuai selera
Langkah 2
- Haluskan bumbu lalu tumis sampai harum, setelah harum tambahkan air kira-kira 1 gelas (mau dibanyakin airnya jg gpp klo mau berkuah kayak yg aku bikin), tunggu air sampai mendidih
Langkah 3
- Masukan telur yg sebelumnya sudah di kocok lepas (kalau ga di kocok dulu bau amis) jadi wajib di kocok dulu yaa hehe
Langkah 4
- Selanjutnya masukan kerupuk, bakso dan caisim, serta gula dan garam, masak hingga matang dan sajikan selagi hangat
- Bisa ditambah ceker, sosis, suwiran ayam, dll.. trus kerupuknya jg boleh diganti kwetiaw atau makaroni, atau mau dicampur jg bisaa
Resep Seblak Kuah Kerupuk Basah. Demikanlah postingan kali ini diatas admin telah membagikan resep seblak kuah kerupuk basah, silahkan bunda mencobanya dirumah, semoga dapat bermanfaat untuk bunda pecinta kuliner, selalu kunjungi situs ini untuk mendapatkan resep-resep terbaru yang akan admin update pada setiap minggunya terimakasih atas kunjungannya.